Cilacap, Wartasatu.id – Untuk membentuk karakter disiplin bagi siswa, Danramil 14/Cimanggu Kodim 0703/Cilacap Kapten Inf Agus Wantoro beserta satu orang anggota (Serka Mulyono) memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa siswi MTs. Ma’arif NU Cimanggu, yang bertempat di halaman MTs. Ma’arif NU Cimanggu Desa Cilempuyang Kecamatan Cimanggu Kabupaten Cilacap, Sabtu (29/7/23)
Dalam kesempatan ini, Danramil Kapten Inf Agus Wantoro mengatakan bahwa, “Pembekalan materi Wasbang dan Pelatihan PBB ini dalam rangka Penerimaan Tamu Penggalang (PTG) MTs. Ma’arif NU Cimanggu, sebanyak 76 siswa – siswi, kegiatan ini sangat penting diberikan, karena salah satu upaya dalam membentuk karakter para siswa, agar nantinya para siswa-siswi mempunyai wawasan kebangsaan dan dedikasi serta disiplin yang tinggi, “ujar Danramil.
“Selain membentuk karakter disiplin, wawasan kebangsaan tidak kalah pentingnya, pengamalan nilai-nilai luhur Pancasila dan UUD 1945 sangat penting, untuk menjaga eksistensi kepribadian Bangsa Indonesia. Pesatnya perkembangan teknologi informatika selain membawa dampak positif juga berdampak negatif bagi bangsa Indonesia, khususnya bagi generasi muda kita, Wasbang inilah sebagai benteng agar para pelajar tidak terjerumus hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, bangsa dan Negara kita tentunya, “pungkas Danramil.
Pada kesempatan yang sama, Kepada Sekolah MTs. Ma’arif NU Cimanggu Muhammad Bisri, S.Pd., memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada aparat TNI, khususnya Danramil 14/Cimanggu, yang telah bersedia hadir dan memberikan materi Wasbang dan PBB kepada siswa siswi didiknya.
“Terima kasih kepada Danramil beserta anggota yang telah meluangkan waktunya untuk mendidik anak-anak kami, kami beserta dewan guru berharap dengan adanya kegiatan ini membawa dampak positif bagi para siswa, untuk lebih giat belajar, disiplin dan bertanggung jawab untuk menggapai cita-cita yang mereka inginkan, “harapnya.