Wujud Rasa Syukur, Warga Sudagaran Gelar Tasyakuran Pembangunan Jalan

Cilacap, Wartasatu.id – Atas nikmat dan rasa syukurnya, warga menggelar tasyakuran atas dibangunnya jalan lingkungan di Wilayah RT 03 RW 01 Desa Sudagaran Kecamatan Sidareja, tasyakuran di gelar di pelataran sepanjang jalan baru, Sabtu Malam 4 Nopember 2023.

Jalan yang tadinya kurang bagus dan sebagian rusak kini sudah bagus, jalan yang dibangun dengan konstruksi rabat beton Sepanjang 417 meter, Lebar 1,5 meter dengan ketebalan 12 Cm melalui anggaran Bansus senilai Rp. 100 juta tahun 2023.

Acara tasyakuran sebagai ungkapan rasa syukur warga tersebut digelar di jalan rabat beton yang baru saja dibangun, acara tersebut diikuti semua warga di wilayah RT tersebut.

Hadir dalam acara tasyakuran Supriyadi Kepala Desa Sudagaran, Harsono Kasi Kesra, Ketua RT setempat, Kyai Zam- zami Tokoh Ulama setempat selaku pembawa Do’a, serta lapisan masyarakat sekitar.

Mewakili Warga, Wasman S.Pd mengucapkan selamat datang kepada Kepala Desa, Kasi Kesra serta undangan lainnya yang sudah berkenan hadir dalam acara tasyakuran, ini bentuk dan merupakan ungkapan kebahagian yang dipelopori oleh para Ibu-ibu, atas nikmat manfaat jalan yang sudah terealisasi,” ujarnya.

“Kemudian Kepala Desa dalam penyampaiannya mengucapkan selamat kepada warga RT 03 RW 01 yang telah menerima pembangunan jalan lingkungan dengan kontruksi rabat beton, mudah-mudahan dengan dibangunnya jalan rabat beton ini akan mempermudah mobilitas warga sehingga kemudian juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” Kata Supriyadi.

Kepala Desa juga mengucapkan, terimakasih atas peran masyarakat yang sudah bergotong – royong sehingga pengerjaan jalan selesai dari jadwal yang direncanakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *