Santunan Anak Yatim dan Dhuafa dalam Rangka Halal Bihalal Paguyuban Kepala Dusun Wijayakusuma Peduli Sesama

Cilacap, Wartasatu.id – Paguyuban Kepala Dusun Wijayakusuma Peduli Sesama Kabupaten Cilacap menggelar Santunan Anak Yatim dan Dhuafa dalam Rangka Halal bi Halal Hari Raya ldul Fitri 1444 H sekaligus kegiatan pertemuan rutin.

Kegiatan berpusat di Pendopo Balai Desa Karangtawang Kecamatan Nusawungu, Senin 1 Mei 2023.

Kepala Desa Karangtawang dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas peluang dan kesempatannya bahwa Desa Karangtawang bisa sebagai tempat kegiatan dimaksud.

“Lanjutnya, dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana silaturahmi antara Paguyuban Kepala Dusun, Pemerintah Desa dan OPD di lingkungan Kabupaten Cilacap, dan dalam acara halal bihalal, silaturahmi dan santunan akan memberikan makna yang sebenarnya guna menyambungkan hubungan, mewujudkan keharmonisan serta berbuat baik secara berkelanjutan,” ujar Sutarno.

“Sementara Perwakilan Kepala Dusun Wijayakusuma Peduli Sesama Kabupaten Cilacap dalam penjelasannya, manfaat silaturahmi saat hari raya idul fitri tak hanya sekadar menjalin hubungan baik antar manusia, kegiatan ini juga memupuk keimanan seseorang pada Allah SWT, manfaat silaturahmi begitu nyata dirasakan, dengan silaturahmi, rasa persaudaraan kita makin erat,” Kata Sarpin Sasmita.

“Kami mewakili Ketum, mengucapkan terimakasih kepada rekan Kepala Dusun, hadirin dan tamu undangan yang sudah menyempatkan waktu dan kesempatannya dalam memenuhi undangan kami, semoga kegiatan pertemuan yang menjadi agenda rutin kami akan terus diberi kelancaran dan kemudahan,” tambahnya.

Acara juga diisi tauziah oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Cilacap, dalam penyampaiannya, bahwa dalam hadits, Rasulullah SAW juga menjelaskan, silaturahmi merupakan salah satu pertanda keimanan, orang-orang yang beriman diperintahkan untuk menjaga silaturahmi, Allah sangat membenci pemutus tali silaturahmi, Allah SWT sangat menyukai hambanya yang suka menjaga silaturahmi.

Dengan memegang prinsip dimana bumi dipijak, langit kita junjung, olehnya, kami selalu sinergi dengan pihak-pihak manapun termasuk membantu program pemerintah di bidang kesejahteraan rakyat,” ucap K.H. lmam Tobroni, S.Ag., M.M.

Acara dilanjutkan pembagian 100 paket santunan bagi Anak Yatim dan Dhuafa serta bantuan beberapa Mushola di Wilayah Kecamatan Nusawungu dari Kemenag.

Tampak Hadir dalam acara tersebut, Dr. Seviant Fauzi, (Lemhanas), Haryoto BCIP (Kemenkumham), Bintang Dwi Cahyono AP., M.M Kepala Dispermades, Misran SH., MM Camat Nusawungu, AKP Sutono, S.H Kapolsek Nusawungu, Danramil Nusawungu diwakili Kopda Andri.S (Babinsa) Staff Desa Karangtawang, Tomas, Toga serta tamu undangan lainnya.

#(Totong Setiyadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *